TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ayub 19:19

Konteks
19:19 Semua teman x  karibku merasa muak terhadap aku; y  dan mereka yang kukasihi, berbalik melawan aku. z 

Mazmur 38:11

Konteks
38:11 (38-12) Sahabat-sahabatku dan teman-temanku menyisih karena penyakitku, w  dan sanak saudaraku menjauh.

Mazmur 41:9

Konteks
41:9 (41-10) Bahkan sahabat karibku v  yang kupercayai, yang makan rotiku, telah mengangkat tumitnya terhadap aku 1 . w 

Mazmur 55:12-14

Konteks
55:12 (55-13) Kalau musuhku yang mencela aku, aku masih dapat menanggungnya; kalau pembenciku yang membesarkan diri terhadap aku, aku masih dapat menyembunyikan diri terhadap dia. 55:13 (55-14) Tetapi engkau orang yang dekat dengan aku, temanku s  dan orang kepercayaanku: 55:14 (55-15) kami yang bersama-sama bergaul t  dengan baik, dan masuk rumah Allah u  di tengah-tengah keramaian.

Mazmur 88:18

Konteks
88:18 (88-19) Telah Kaujauhkan dari padaku sahabat dan teman, h  kenalan-kenalanku adalah kegelapan.

Yeremia 9:4-5

Konteks
9:4 Baiklah setiap orang berjaga-jaga terhadap temannya, r  dan janganlah percaya kepada saudara s  manapun, sebab setiap saudara adalah penipu t  ulung, dan setiap teman berjalan kian ke mari sebagai pemfitnah. u  9:5 Yang seorang menipu yang lain, v  dan tidak seorangpun berkata benar; w  mereka sudah membiasakan lidahnya untuk berkata dusta; x  mereka melakukan kesalahan dan malas untuk bertobat.

Yeremia 30:14

Konteks
30:14 Semua kekasihmu j  melupakan engkau, mereka tidak menanyakan engkau lagi. Sungguh, Aku telah memukul engkau dengan pukulan musuh, k  dengan hajaran yang bengis, l  karena kesalahanmu banyak, dosamu m  berjumlah besar.

Mikha 7:5-6

Konteks
7:5 Janganlah percaya kepada teman, janganlah mengandalkan diri kepada kawan! o  Jagalah pintu mulutmu terhadap perempuan yang berbaring di pangkuanmu! 7:6 Sebab anak laki-laki menghina ayahnya, anak perempuan bangkit melawan ibunya, p  menantu perempuan melawan ibu mertuanya; musuh orang ialah orang-orang seisi rumahnya. q 

Yohanes 13:18

Konteks
13:18 Bukan tentang kamu semua q  Aku berkata. Aku tahu, siapa yang telah Kupilih. r  Tetapi haruslah genap nas ini: s  Orang yang makan roti-Ku, t  telah mengangkat tumitnya u  terhadap Aku. v 

Yohanes 16:32

Konteks
16:32 Lihat, saatnya datang, d  bahkan sudah datang, bahwa kamu diceraiberaikan e  masing-masing ke tempatnya sendiri dan kamu meninggalkan Aku seorang diri. f  Namun Aku tidak seorang diri, sebab Bapa menyertai Aku. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[41:9]  1 Full Life : MENGANGKAT TUMITNYA TERHADAP AKU.

Nas : Mazm 41:10

Yesus mengutip ayat ini dan menerapkannya pada peristiwa pengkhianatan-Nya oleh Yudas Iskariot, yang adalah sahabat yang dipercayai-Nya (Mat 26:14-16,20-25; Yoh 13:18;

lihat cat. --> Luk 22:3).

[atau ref. Luk 22:3]



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA